HOT Banget

Tuesday, 12 May 2015

Syarat dan Cara Meminjam Uang Di Bank Mandiri (Pengajuan Kredit)

Advertisement
.
Syarat dan Cara Meminjam Uang Di Bank Mandiri (Pengajuan Kredit) – Ada banyak sekali tempat yang dapat anda gunakan untuk mengajukan kredit/pinjam/hutang, dan yang paling umum digunakan adalah bank. Di Indonesia, jumlah bank sangat banyak, dan salah satu bank yang dinilai sebagai bank terbaik adalah bank mandiri. Bank mandiri merupakan bank unggulan yang memiliki cabang di seluruh Indonesia dengan fasilitas yang lengkap, canggih, modern, dan aman. Tidak heran jika banyak orang yang menggunakan jasa bank yang satu ini untuk berbagai keperluan, dan salah satunya adalah dalam meminjam uang.

Meminjam uang di bank mandiri tidak terlalu sulit, dan dijamin pelayanan yang diberikan pasti tidak mengecewakan. Selain aman, fasilitas yang diberikan juga komplit, canggih, serta terbarukan sehingga akan memudahkan anda dalam memenuhi segala kebutuhan dan keinginan anda.

Untuk meminjam uang di bank mandiri sendiri, terdapat banyak pilihan jenis kredit yang dapat anda pilih sesuai dengan kebutuhan anda, pastikan bahwa sebelum anda melakukan pengajuan kredit, ketahui terlebih dahulu kebutuhan anda, dan kemudian tentukan jenis kredit yang paling sesuai.

Mengetahui kebutuhan/tujuan anda cukup penting agar tidak salah dalam melakukan pinjaman uang, jika salah memilih jenis kredit mungkin kedepannya akan memberikan beban yang lebih berat untuk anda. Untuk itu, ada baiknya anda pelajari terlebih dahulu jenis-jenis kredit yang ditawarkan oleh bank mandiri yang paling sesuai dengan kebutuhan dan tujuan anda. Mungkin ulasan jenis-jenis kredit bank mandiri dibawah ini dapat anda jadikan pertimbangan ketika akan meminjam uang di bank mandiri.

Sebelumnya, baca: Tips agar pengajuan kredit mudah disetujui oleh bank.

Syarat dan Cara Meminjam Uang Di Bank Mandiri (Pengajuan Kredit)
Syarat dan Jenis-Jenis Kredit Bank Mandiri
Ada banyak sekali kredit yang ditawarkan oleh bank mandiri, hampir setiap aspek kehidupan yang kita butuhkan terdapat kredit yang ditawarkan, sebut saja kebutuhan tempat tinggal, kendaraan, modal usaha, investasi, dan masih banyak lagi. Banyaknya jenis kredit ini tentu sangat menguntungkan, kita dapat memilih kredit yang paling sesuai dengan kebutuhan dan tujuan kita sehingga beban yang kita tanggung tidak terlalu berat. Nah, untuk jenis-jenis kredit yang ditawarkan oleh bank mandiri, diantaranya adalah sebagai berikut:
Jenis Kredit
Keterangan
Syarat
Mandiri KPR
Kredit pemilikan rumah dari Bank Mandiri yang diberikan kepada perorangan untuk keperluan pembelian rumah tinggal/apartemen/ruko/rukan yang dijual melalui developer atau non developer.
WNI dan berdomisili di Indonesia. Umur minimal 21 tahun, pada saat kredit berakhir maksimal 55 tahun (pegawai) dan maksimal 60 tahun (profesional/wiraswasta). Memiliki Pekerjaan dan Penghasilan Tetap sebagai pegawai tetap/wiraswasta /profesional dengan masa kerja/usaha minimal 1 tahun (pegawai) atau 2 tahun (profesional/wiraswasta). Dokumen lengkap, seperti ktp, kk, surat nikah, slip gaji. Atau dapat berupa npwp, laporan keuangan, dll.
Mandiri KPR Multiguna
Kredit yang diberikan kepada perorangan untuk berbagai kebutuhan konsumtif dengan agunan rumah tinggal/apartemen/ruko/rukan yang dimiliki.
WNI dan berdomisili di Indonesia. Umur minimal 21 tahun, pada saat kredit berakhir maksimal 55 tahun (pegawai) dan maksimal 60 tahun (profesional/wiraswasta). Memiliki Pekerjaan dan Penghasilan Tetap sebagai pegawai tetap/wiraswasta /profesional dengan masa kerja/usaha minimal 1 tahun (pegawai) atau 2 tahun (profesional/wiraswasta). Dokumen lengkap, seperti ktp, kk, surat nikah, slip gaji. Atau dapat berupa npwp, laporan keuangan, dll.
Mandiri Kredit Tanpa Agunan
Kredit perorangan tanpa agunan dari Bank Mandiri untuk berbagai kebutuhan seperti pendidikan, pernikahan, kesehatan, renovasi rumah dan kebutuhan keluarga lainnya
WNI dan berdomisili di Indonesia, Umur minimum 21 tahun & maksimum 55 tahun (pada saat kredit lunas), Penghasilan minimal Rp. 2,5 juta/bulan (bagi nasabah payroll Bank Mandiri), Penghasilan minimal Rp 3 juta/bulan (bagi nasabah Non Payroll Bank Mandiri), Limit kredit maksimal 5 kali gaji (Rp.5 juta s/d. Rp. 200 juta). Asli Formulir Aplikasi diisi lengkap, Copy KTP Pemohon, Asli/Salinan Slip Gaji, Copy Surat Ijin Praktek / Ijin Profesi (Professional) / SIUP, Asli Rekening Koran / Copy Rekening Tabungan, Copy Kartu Kredit (depan belakang) dan asli Tagihan 1 bulan terakhir, Copy NPWP / SPT.
Mandiri Mitrakarya
kredit yang diberikan kepada nasabah yang telah menyalurkan gaji melalui Bank Mandiri dan perusahaan tempat bekerja mempunyai Perjanjian Kerja Sama dengan Bank Mandiri
Minimal usia 21 tahun maksimum sebelum usia pensiun pada saat kredit lunas. Masa kerja pegawai tetap min. 1 tahun, Gaji disalurkan melalui Bank Mandiri, Gaji Minimum Rp 2 juta. Asli Formulir Aplikasi diisi lengkap, Copy KTP Pemohon, ID Card, Copy NPWP / SPT, Surat Pernyataan Penyaluran Penghasilan
Mandiri Kredit Modal Kerja
Kredit yang diberikan untuk memenuhi kebutuhan modal kerja yang habis dalam satu siklus usaha dan atau kebutuhan modal kerja yang bersifat khusus seperti untuk membiayai inventory / piutang / proyek atau kebutuhan khusus lainnya.
Dokumen legalitas pemohon, misalnya : KTP, kartu keluarga, Akte Pendirian Perusahaan. Dokumen legalitas usaha, misalnya : NPWP, SIUP, SITU, TDP atau SKDU.
Mandiri Kredit Investasi
Kredit yang diberikan untuk membiayai kebutuhan barang modal dalam rangka rehabilitasi, modernisasi, perluasan, pendirian proyek baru dan atau kebutuhan khusus terkait investasi.
Dokumen legalitas pemohon, misalnya : KTP, kartu keluarga, Akte Pendirian Perusahaan. Dokumen legalitas usaha, misalnya : NPWP, SIUP, SITU, TDP atau SKDU.
Mandiri Kredit Agunan Deposito
Kredit dalam valuta rupiah yang diberikan dengan agunan deposito berjangka yang diterbitkan oleh Bank Mandiri.
KTP, kartu keluarga, Akte Pendirian Perusahaan. Dokumen legalitas usaha, misalnya : NPWP, SIUP, SITU, TDP atau SKDU. Memiliki deposito yang diterbitkan oleh Bank Mandiri
Mandiri Kredit Usaha Produktif
Kredit modal kerja dan atau kredit investasi dengan limit diatas Rp 100 Juta sampai dengan 2 Milyar kepada calon debitur perorangan atau badan usaha.
KTP, kartu keluarga, Akte Pendirian Perusahaan. Dokumen legalitas usaha, misalnya : NPWP, SIUP, SITU, TDP atau SKDU.
Mandiri Kredit Multiguna Usaha
Kredit yang diberikan kepada pedagang retail atas dasar agunan berupa fixed aset atau kontrak sewa yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan modal kerja yang sudah berjalan di sektor perdagangan retail, pembelian/pengadaan (sewa) tempat usaha dan refinancing pembelian/pengadaan tempat usaha yang telah dibeli nasabah di lokasi tertentu.
KTP, kartu keluarga, Akte Pendirian Perusahaan. Dokumen legalitas usaha, misalnya : NPWP, SIUP, SITU, TDP atau SKDU. Mengisi formulir permohonan kredit.
Mandiri Kredit Koperasi
Kredit untuk tujuan produktif (investasi dan/atau modal kerja) yang diberikan kepada Koperasi dengan pola executing dan kredit dengan tujuan multiguna yang diberikan kepada anggota Koperasi secara kolektif (massal) melalui Koperasi.
Dokumen legalitas pemohon, Untuk koperasi, telah menjalankan usaha koperasi minimum 2 tahun
Mandiri Kredit Waralaba
Kredit yang diberikan kepada Penerima Waralaba baik orang perseorangan atau badan usaha yang diberikan hak oleh Pemberi Waralaba untuk memanfaatkan dan/atau menggunakan Waralaba yang dimiliki Pemberi Waralaba.
KTP, kartu keluarga, Akte Pendirian Perusahaan. Dokumen legalitas usaha, misalnya : NPWP, SIUP, SITU, TDP atau SKDU. Pengalaman usaha minimal 2 (dua) tahun
Advertisement


Eitts.. sebenarnya tidak hanya yang telah saya sebutkan diatas saja jenis-jenis kredit yang ditawarkan oleh bank mandiri, masih banyak lagi, dan saya tidak bisa menyebutkan semuanya karena terlalu banyak dan panjang. Untuk mengetahui semua jenis kredit yang ditawarkan oleh bank mandiri, anda dapat menanyakannya di bank mandiri terdekat yang ada dikota anda, atau anda dapat mengunjungi website resminya, www.bankmandiri.co.id

Cara Meminjam Uang Di Bank Mandiri
Seperti yang telah saya singgung diatas, langkah pertama dalam meminjam uang di bank mandiri adalah dengan mengetahui jenis-jenis kredit yang ditawarkan, kemudian memilih kredit yang paling cocok untuk kebutuhan dan tujuan anda. Kini saya asumsikan anda telah memilih jenis kredit yang paling sesuai untuk anda, setelah itu langkah berikutnya sangat mudah yaitu anda hanya tinggal mendatangi bank mandiri yang menjadi pilihan anda.

Setelah anda datang di bank mandiri pilihan anda dengan membawa syarat-syarat yang dibutuhkan, nantinya anda akan diarahkan ke bagian kredit bank mandiri. Disitulah nanti anda akan ditanya-tanya hal-hal yang diperlukan oleh pihak bank sekaligus diminta menyerahkan berkas-berkas persyaratan yang dibutuhkan. Pihak bank butuh waktu beberapa hari untuk mempelajari berkas anda, jadi nanti anda akan diminta untuk menunggu selama bank memeriksa dan mempelajari berkas yang tadinya anda serahkan. Setelah itu anda hanya perlu menunggu saja hingga pihak bank menghubungi anda untuk memberi kabar apakah pengajuan kredit anda diterima atau ditolak. Jika diterima, beruntunglah anda. Tapi jika ditolak, mungkin berkas anda kurang memenuhi kriteria yang ditetapkan oleh bank mandiri, cobalah untuk mempelajari berkas anda sendiri, cari tahu apa yang menyebabkan pengajuan kredit anda ditolak, pastikan bahwa syarat-syarat yang dibutuhkan semuanya telah lengkap.

Pada dasarnya, pihak bank secara umum termasuk juga bank mandiri akan menilai anda apakah layak diberi pinjaman atau tidak. Jika pengajuan anda ditolak, pada dasarnya bank menilai bahwa anda tidak layak untuk diberikan pinjaman. Jika hal ini terjadi, anda harus benar-benar mempelajari faktor yang menjadi ketidaklayakan anda, kemudian memperbaikinya. Intinya jangan langsung putus asa, saya percaya bahwa semua orang termasuk anda sebenarnya layak untuk mendapatkan pinjaman dari bank, anda hanya perlu memperbaikinya.
---
Yah, mungkin hanya itu saja ulasan seputar syarat dan cara meminjam uang di bank mandiri yang dapat saya berikan kepada anda. Semoga ulasan syarat dan cara meminjam uang di bank mandiri diatas dapat menambah wawasan dan pertimbangan bagi anda yang akan mengajukan kredit di bank mandiri. Semoga pengajuan anda diterima.
Advertisement
.

41 comments:

  1. Apakah bisa di keluarkan pinjaman 50 m dibank mandiri atau BRI untuk kebutuhan pembelian perkebunan sawit seluas 900ha.pada saat ini harga sawit sangat melemah,kalau di setujui apa saja persyaratan yg harus saya penuhi,dan berapa lama prosesnya.
    Apakah langsung membayar angsuran sebulan setelah pinjaman di cairkan?atu ada waktu tenggangnya,berapa lama?
    Saya ini baru pertama meminjam yg sebesar ini,karena saya melihat prospek pekebunannya bagus dan saya merasa sanggup menjalankannya,tetapi saya ragu apakah pihak bank bersedia membantu meminjamnya,?
    Sebagai agunannya fotocopy sertifikat kebun tersebut sebanyak 100 lembar,dan sisanya masih soparadik.
    Mohon penerangan dan sarannya,terimakasih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sebelumnya, anda itu berencana meminjam secara perorangan atau dalam bentuk korporasi (anda punya usaha), jika perorangan biasanya akan ada limitnya, dan limitnya tidak akan sebesar itu. Jika dalam bentuk perusahaan/korporasi, modal seperti itu sudah sekelas dengan perusahaan bursa efek, lebih mudah jika anda mengeluarkan obligasi. Tapi jika tidak, dan anda tetap ingin meminjam uang di bank, akan lebih mudah jika anda dalam bentuk perusahaan, bukan perorangan, itupun tergantung dengan permohonan yang anda ajukan.

      Cara lain jika ditolak oleh bank adalah dengan mencari investor.

      Delete
  2. Terimakasih mas agung penerangannya,rencananya saya mau bikin perusahaan mas,(PT)msh dalam pengurusan mas,dan saya mau mengajukan atas nama PT tersebut mas,c uman saat ini harga sawit anjlok mas,jd saya pingin mengetahui lbh mendetil tentang perkreditan untk limit yg segitu mas,dan apasaja persyaratan yg harus sya lengkapi,berapa jangka pinjaman max nya,klw saya pinjam jangka 15 thn berapa pengembaliannya perbulan,dan setelah pencairan apakah di bulan berikutnya sudah mulai mencicil,(seperti pinjaman limid yg kecil)atau ada masa tenggangnya berapalama waktu tenggangnya mas??terimakasih mas,apakah bisa konsultasi lbh mendetil di email atau tlp mas,ini email saya mas,zulfariadihusni8@gmail.com,

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setiap bank bisa beda persyaratannya, tapi umumnya kalau kredit perkebunan syaratnya diantaranya adalah 1. Telah berbadan hukum, Memiliki ijin Usaha Perkebunan dan ijin usaha sesuai ketentuan yang berlaku (SIUP, IUP, TDP, NPWP dll), Telah berpengalaman dibidang usaha perkebunan, Bersedia menjadi avalis (corporate guarantee), Memiliki perjanjian kerjasama dengan koperasi (petani perkebunan), Menyampaikan Feasibility Study, Ditetapkan oleh Dirjenbun sebagai Mitra Usaha berdasarkan rekomendasi Disbun tingkat I dan tingkat II

      Untuk jangka waktunya tergantung dengan bank, bisa 5, 10, atau 15 tahun dengan suku bunga setinggi-tingginya LPS + 5%. Setelah dana cair, setahu saya bulan berikutnya sudah diwajibkan membayar cicilan, kecuali jika bank memberi kompensasi dengan perjanjian-perjanjian (ini tergantung kebijakan bank). Untuk mengetahui simulasi kreditnya, bisa ditanyakan langsung pada bank yang diinginkan, atau buka web resminya.

      Delete
    2. Mas agung saya mau nanya, mslnya saya mau ngajukan kredit k mandiri tp anggunan nya berupa segel rumah tante (adik ayah saya) kira2 bsa ngga?

      Delete
    3. Untuk masalah itu saya kurang tau mbk, silahkan langsung ditanyakan ke pihak banknya saja.

      Delete
  3. Terimakasih mas agung informasinya,moga sukses slalu.

    ReplyDelete
  4. Keren juga persyaratannya. ..

    ReplyDelete
  5. saya ingin mengajukan pinjaman sebesar 10 juta untuk biaya kuliah,saya bekerja di salah satu perusahaan swasta,kontrak saya 3 tahun saya baru bekerja 5 bulan.penghasilan saya 3 juta perbulan apakah saya bisa mendapatkan pinjaman.
    mohon infonya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Dengan kondisi seperti itu, mas Rendi punya kemungkinan besar untuk mendapatkan pinjaman dari bank. Coba lihat Mandiri Kredit Tanpa Agunan di atas.

      Delete
  6. tapi di dalam persyaratan saya baca salah satunya yaitu kartu kredit,masalahnya saya ga punya kartu kredit.
    apakah bisa kalau tidak menggunakan kartu kredit?
    mohon infonya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aduh, kalau itu saya kurang paham mas, coba bisa ditanyakan langsung ke banknya aja, mohon maaf. Tapi mas, bank itu kayak pedagang, bisa tawar menawar, coba saja negosiasi dengan pihak bank.

      Delete
  7. Saya ingin memperbesar usaha saya, banyak ide kreatif. Sebelum nya, saya memang pernah meminjam di mandiri, 2x. Pinjaman syarat agunan. Semua sudah selesai, saat ini. Saya buka usaha, dan saya ada pinjaman di bri dengan agunan rumah. Seandainya saya pinjam di mandiri, apakah bisa?

    ReplyDelete
  8. Mas saya mau beli truk hino 2007 tp saya cma pnya uang 15 juta sedangkan harga truknya 125 juta apa bisa sisanya di cairkan di bank mandiri

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk masalah seperti ini bisa dengan mengajukan kredit kendaraan. Tapi biasanya, bank hanya menyediakan sekitar 70% dari harga kendaraan, artinya 30% dari harga kendaraan harus dilunasi dengan uang sendiri, dan kendaraan itu sendiri akan menjadi jaminannya.

      Delete
  9. Saya ingin memajukan usaha bengkel mobil saya dan saya ingin mengajukan pinjaman sebesar 25juta dengan angunan surat bpbk mobil minibus carry futura tahun 1995 milik saya tapi sekarang saya sedang pisah ranjang dengan istri saya jadi apakah saya boleh mengajukan permohonan tanpa didampingi istri?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Boleh asalkan minibus nya memiliki nilai yang cukup sebagai jaminan. Masalah pisah ranjang, setiap bank bisa memiliki kebijakan yang berbeda-beda, jadi lebih jelasnya langsung datang ke bank pilihannya saja.

      Delete
  10. Mas..saya berencana minjam modal usaha 15jt..apakah bsa gunakan agunan sepeda motor?

    ReplyDelete
  11. saya mempunyai depot air apakah bisa saya mengajukan pinjaman ke bank,,klo bisa mohon apa aja persyaratanya mas\

    ReplyDelete
  12. Slamat pagi saya mau bertanya ...
    Sya mau mngajukan kredit ke Bank mnggunakan anggunan akta tanah namun anggunannya berada diluar daerah misal sya mau mngajukan kredit di Bank Lombok sedangkan anggunannya ada di lumajang apakah bisa diterima persyaratannya itu......??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa, asalkan masnya mampu membuktuikan jika tanah tersebut memang benar adanya. Selain akta, mungkin bank meminta surat keterangan dari pejabat di lokasi tanah tersebut.

      Delete
  13. Permisi mau tanya, kalo minjem untuk keperluan pribadi cuman 1juta itu bisa gak ya?

    ReplyDelete
  14. Mas, kalau gaji masih 2,6 pengen ngajuin KTA bisa ga yh kira2, tp saya sudah pegawai tetap slama 5 tahun dan payrol mandiri

    ReplyDelete
  15. Saya rasa bisa, tapi harus bisa membuktikan bahwa orang tua mengizinkan akte tanahnya digunakan untuk jaminan pinjaman bank, seperti surat bermaterai.

    ReplyDelete
  16. Kira kira saya bisa tidak ya mengajukan pinjaman ke bank mandiri, tetapi saya masih mempunyai pinjaman ke bank BNI kira kira 1 thn lagi.

    ReplyDelete
  17. mas, saya ingin mengajukan pinjaman untuk biaya menikah dan sisanya untuk modal membesarkan bisnis saya, selain itu d rumah juga ada warung kopi, saya juga pegawai swasta udah tetap mas, saya ingin mengajukan 30jt mas, tetapi tanpa anggunan. apakah bisa mas?
    mohon informasinya mas
    terimakasih

    ReplyDelete
  18. mas kalau gak ada NPWP bisa aja gak yaa gaji saya perbulan 3,5jt karyawan tetap diperushaan swasta, tapi kga pnya NPWP sya mau ngajukan pinjaman 50jt dengan limit 2 tahun. kira" bisa aja gak yaa

    ReplyDelete
  19. Ass,
    Saya mau tanya, saya bekerja di perusahaan swasta yg menyalurkan gaji melalui mandiri,
    Tapi saya hanya karyawan kontrak,

    Apakah bisa saya mengajukan pinjaman ke bank mandiri tanpa jaminan,
    Karna saya butuh uang, tidak terlalu banyak, hanya sekitar 4jt saja..

    Mohon di jawab,
    Trmakasih,
    Wss,,

    ReplyDelete
    Replies
    1. Maaf, saya kurang yakin jika posisinya karyawan kontrak. Dicoba saja sebagai peminjam biasa tanpa memposisikan diri sebagai karyawan tetap/kontrak, kamu bisa coba apply Mandiri Kredit Tanpa Agunan.

      Delete
  20. Mas agung sy mau bli ruko di lain daerah dgn hrg 400 jt n dp 100 jt k bank mandiri tp sy msh ada sisa cicilan mobil stahun lg di bca tanpa macet. Bisa kah sertipikat ruko itu sbg jaminan k bank. Sy bekerja sbg wiraswasta dan sy punya aset tanah lain surat skgr sbg bukti dukungan pinjaman apakah bisa di kabulkqn oleh bank. Jk bank mandiri menolak apa sy msh punya kesempatan mengajukan pinjaman di bank lain . trims atas infonya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sertifikat ruko bisa dijadikan jaminan oleh bank. Jika Mas Parel John tak pernah ada masalah dalam kredit, saya rasa tidak masalah asalkan pendapatannya mencukupi untuk membayar kredit-kredit yang lain.

      Delete
  21. saya ingin menanyakan jika ingin mengajukan pinjaman kendaraan dgn jaminan bpkb kendaraan lain, apa bisa mas? dan suku bunga nya brp jika kredit 13-24 bln, tks

    ReplyDelete
    Replies
    1. Biasanya bank meminta jaminan pada kendaraan yang dikreditkan tersebut karena ini merupakan jaminan yang paling ideal, bukan kendaraan lain. Mungkin saja bank bisa menerima jika nilai kendaraan lain tersebut lebih tinggi daripada nilai kendaraan yg dikreditkan, tapi bagaimanapun setiap bank memiliki kebijakan masing-masing.

      Delete
    2. Mas saya mau membeli kede atau pun tempat jualan.tapi saya tidak memiliki modal. Apakah bisa di cairkan di bank mandiri karena kede tersebut di jual dengan harga 25 juta saya hanya mempunyai uang 5 juta

      Delete
    3. Mungkin bisa jika tempat jualannya itu dijadikan jaminan, untuk lebih jelasnya silahkan datang ke banknya langsung. Jika beneran bisa, mungkin masnya harus membayar sendiri 30% dari nilai tempat jualan, dan sisanya akan dibantu pihak bank.

      Namun bank tentu tidak hanya melihat dari sisi jaminan, mereka juga melihat dari segi kemampuan keuangan yang dimiliki calon nasabah, bagaimanapun bank lebih menyukai jika nasabah bisa melunasi utangnya daripada harus menyita aset yang dijadikan jaminan.

      Delete
  22. Mas saya ingin menikah butuh dana 30juta . Sy bekerja udah 7bulan dan gaji sebulan di atas 3 juta . Apa bisa ?
    Dan bagaimana caranya ?

    ReplyDelete
  23. Mas saya mau tanya, orang tua saya mmau beli mobil untuk usaha expedisi, saya mau minjam sebesar 20jt atas nama saya, sebelumnya orang tua saya membawa mobil orang lain (Rental). posisi saya bekerja, Gaji saya 5jt per/bulannya, saya cuma punya jaminan 2 bpkb motor, apakah bisa diterima ?
    kalau bisa mohon info tentang persyaratanya, Terima kasih sebelumnya

    ReplyDelete
  24. mas, saya mau ambil kredit pribadi di bank mandiri melalui failitas payroll tp ditolak bank, dengan alasan kantor saya harus punya 20 orang karyawan, kebetulan saya dit...bagaimana menyikapihal ini, kebetulan saya ditempatkan di kantor cabang dengan karyawan yang ada 6 orang, padahal kantor saya selama ini sudah melakukan kerjasama payroll, mohon penjelasannya, tks

    ReplyDelete
  25. Mas agung saya mau nanyak.. Apakah saya bisa mengajukan pinjaman 400jt.usaha saya warung mkn. Dan mhon info nya kira2 bank apa yg bisa saya ajukan.

    ReplyDelete
  26. Mas saya mau pinjam di bank mandiri dengan anggunan bpkb mobil inova tahun kemaren bisa cair 100 juta. Dan sudah lunas tanpa masalah keterlambatan apapun.. Tapi katanya sekarang kok sudah gak bisa menggunakan bpkb mobil.. Harus sertifikat tanah atau spht

    ReplyDelete

Sebelum Anda memberikan komentar dan tanggapan atas artikel di atas, baca dan pahami aturan tanggapan kami pada laman TOS. Setiap komentar yang tidak sesuai dengan aturan tanggapan tidak akan di publikasikan.